Wartawarga

Jumat, 14 November 2014

manajemen sumber daya manusia

1.       Jelaskan apa yang dimaksud dengan manajemen sumber daya manusia (MSDM) ?
2.       Jelaskan fungsi  manajerial dari MSDM ?
3.       Jelaskan fungsi operasional  MSDM ?
4.       Untuk tujuan apa perusahaan memberikan training atau pelatihan bagi karyawan ?
5.       Jelaskan faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi besarnya kompensasi karyawan ?

JAWAB :
1.       Manajemen sumber daya manusia (MSDM) adalah  suatu ilmu atau cara bagaimana mengatur hubungan dan  peranan sumber daya (tenaga kerja) yang dimiliki oleh individu secara efisien dan efektif serta dapat digunakan secara maksimal sehingga tercapai tujuan bersama perusahaan. Atau proses menangani masalah pada ruang lingkup karyawan,pegawai,buruh,manajer dan tenaga kerja lainnya untuk dapat menunjang aktivitas organisasi atau perusahaan untuk mencapai suatu tujuan yang diinginkan.

2.       Perencanaan  : dalam manajerial sangatlah penting mempunyai suatu perencanaan karena itu adalah salah satu untuk mencapai tujuan perusahaan yang ditetapkan.
Pengorganisasian : pengelompokan suatu anggota dalam pekerjaan untuk membantu berjalannya suatu tujuan tertentu.
 Pengarahan : suatu nasehat agar para pekerjanya mau bekerja sesuai yang diinginkan perusahaan.
Pengawasan : suatu fungsi manajemen yang menyangkut masalah pengaturan terhadap berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh perusahaan.

3.       Pengadaan  : penentuan program penarikan karyawan baik jumlah jenis, maupun mutu atau kualitas karyawan serta slekesi dan penempatannya.
Pengembangan karyawan : meningkatkan pengetahuan dan keterampilan karyawan melalui pelatihan atau pendidikan yang dilakukan untuk melaksanakan kegiatan tertentu.
Kompensasi : yaitu yang berhubungan dengan suatu pemberian imbalan atau penghargaan yang adil dan layak untuk diberikan kepada pekerjanya.
Pengintegrasian : berhubungan dengan suatu keinginan individual karyawan dengan keinginan organisasi serta masyarakat.
Pemeliharaan  : suatu usaha untuk mempertahankan atau meningkatkan kondisi karyawan.
Pemutusan hubungan kerja : denagn pemisahan karyawan dari organisasi untuk mengenbalikan sesuatu keppada masyarakat yang berbentuk pension, pemberhentian,pemecatan atau penempatan diluar perusahaan.

4.       Tujuan memberikan training kepada karyawan yaitu agar para karyawan dapat menguasai pengetahuan keahlian dan perilakuyang ditekankan dalam program-program pelatihan dan untuk diterapkan dalam aktivitas sehari-hari  oleh para karyawan,pelatihan ini juga mempunyai pengaruh yang sangat besar bagi perusahaan.
5.       Penawaran dan permintaan kerja
Jika pencari kerja (penawaran) lebih banyak dari lowongan pekerjaan (permintaan) maka,kompensasi relatif kecil,sebaliknya jika pencari kerja sedikit dari lowongan pekerjaan maka kompensasi relative besar
Kemampuan dan kesediaan perusahaan
Jika kemampuan dan kesediaan perusahaan untuk membayar semakain baik maka tingkat kompensasinya yang akan didapat semakin besar dan sebaliknya.
Serikat buruh atau organisasi karyawan
Apabila serikat buruh atau organisasi karyawannya sangat kuat maka kompensasi semakin besar dan sebaliknya.
Produktifitas karyawan
Jika produktifitas karyawan baik dan banyak maka kompensasi akan semakin besar
Pemerintahan dan undang-undang dan keppres
Yaitu dimana mereka telah menentukan batas upah atau balas jasa minimum
Biaya hidup
Apabila didalam suatu daerah itu tinggi maka biaya upah atau kompensasinya sangat  besar
Posisi jabatan karyawan
Karyawan yang menduduki jabatan paling tinggi maka kompensasinya lebih besar
Pendidikan dan pengalaman kerja
Jika pendidikan lebih tinggi dan pengalaman kerja yang lama maka gaji atau balas jasanya semakin besar
Kondisi perekonomian nasional
Apabila kondisi perekonomian sedang maju maka tingkat upah atau kompensasi semakin besar,karena akan mendekati full employment ,sebaliknya apabila kondisi perekonomian sedang turun maka tingkat upah rendah karena karena terlalu banyak penganggur.
Jenis dan sifat pekerjaan
Apabila jenis dan sifat pekerjaan yang sulit dan mempunyai resiko yang besar maka tingkat balas jasanya atau upah semakin besar karena butuh kecakapan dan penelitian dalam mengerjakannya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar